Bersama Beri Arti Dalam Satu Aksi Lewat Musik
Apa yang kamu bayangkan ketika mendengar kata musik? Indah? Menyenangkan? Atau justru membuat kamu menjadi “galau” ketika mendengarkannya? Heheheh…. Musik itu luas dan sifatnya universal. So, semua orang bebas mengekspresikan arti musik bagi dirinya sendiri. Kata Plato sih :
“Music is a moral law. It gives soul to the universe, wings to the mind, flight to the imagination, and charm and gaiety to life and to everything”.
Tapi buat gue pribadi arti musik itu sangat sederhana, yakni musik adalah ekspresi diri. Contohnya ketika kita mendengar lagu romantis. Sadar atau pun tidak, terkadang kita tersenyum manis ketika mengingat satu kenangan bersama seseorang. Atau ketika kita mendengarkan lagu bertemakan patah hati, sesaat hati kita terusik sedih dan kemudian meneteskan air mata saat mengenang masa lalu yang tak menyenangkan “bersamanya”. Makjleb! 😆
Ngomongin soal musik, gue termasuk orang yang “gila” dengan musik. Sehari tanpa musik rasanya hidup gue kok suram banget. Serius! Bahkan saking “demennya” dengan musik, tak jarang gue sering yang namanya nonton konser musik. Yup, tiap kali ada konser musik dari penyanyi maupun band terkenal yang datang di kota gue, gue pasti usahakan untuk menontonnya. Terlebih lagi ketika yang bakal konser adalah penyanyi maupun band yang gue idolakan! Ah, jarang-jarang kan mereka datang ke Jayapura untuk konser, hehehe… 😀
Nah, buat yang juga suka dengan musik, ada acara yang pas banget ni untuk kita-kita para pecinta musik. Yup, simPATI Loop akan mengadakan event One Million Dreams Concert, yakni sebuah pagelaran festival musik yang akan digelar di 10 kota besar di Indonesia! One Million Dream itu tujuannya keren banget karena tujuan utamanya itu sebagai gerakan sosial membantu anak putus sekolah agar bisa sekolah lagi dan mengajak kita juga untuk turut ikut serta didalamnya. Jadi, tidak cuma hiburan semata tapi juga bermanfaat buat bangsa dan negara khususnya di bidang pendidikan. Serunya lagi, event yang bakal digelar tanggal 9 Maret 2014 mendatang ini akan menampilkan 100 artis ternama ibukota. Keren banget kan?
Kira-kira kota mana aja ya tempat berlangsungnya event One Million Dreams Concert ini?
Ssstt…sekedar bocoran nih, 10 kota besar yang beruntung akan melangsungkan event One Million Dreams Concert ini adalah Jakarta, Bandung, Medan, Palembang, Makasar, Surabaya, Jogja, Malang, Bali, dan juga Banjarmasin. Oh..ya, event One Million Dreams Concert dari simPATI Loop ini bakal digelar serentak lho di 10 kota besar tersebut! Nggak kebayangkan acaranya bakal seseru apa? 😀
Ngomong-ngomong, sudah ada yang tahu belum sih siapa aja artis pendukung yang bakal tampil di event tersebut? Sini…sini gue kasih bocoran lagi :D. Line up artisnya ada Nidji, RAN, Raisa, J-Rock, Naif, Sheila on 7, Yovie n Nuno, d’Masiv, Alexa, Last Child, Hivi, Judika, The Changcuters, Maliq dan masih buaaaanyaak lagi!
Pokoknya buat kamu yang kotanya disamperin event One Million Dreams Concert ini, kamu wajib banget deh untuk datang! Sayang banget rasanya kalo melewatkan acara se-spektakuler ini. Jangan sampai kamunya bakalan nyesel dikemudian hari 😀
Tapi tiketnya gimana Zip, mahal nggak?
Duh, soal urusan tiket kamu nggak perlu khawatir lagi karena tiketnya bisa kamu dapatkan secara cuma-cuma alias GRATIS! Iya, GRATISSSS bro/sist! Untuk mendapatkan tiket gratis One Million Dreams Concert ini, kamu cukup register di www.loop.co.id/1MillionDreams dan tuliskan mimpi kamu disana. Nantinya yang terpilih akan langsung mendapatkan tiket gratis One Million Dreams Concert ini. Simpel banget kan? 😀
Selain berkesempatan untuk mendapatkan tiket gratis One Million Dreams Concert ini, secara nggak langsung kamu juga telah turut serta dalam membantu teman-teman kita di plosok negeri yang saat ini sedang putus sekolah. Yup, sadar atau tidak dan tahu atau tidak, di Indonesia terdapat hampir 50 juta anak atau sekitar 20% dari total penduduk di negara kita ini yang harusnya mengenyam dunia pendidikan. Tapi nyatanya? Hmmm…kenyataannya, anak-anak tersebut yang notabene adalah teman-teman kita sendiri, nggak semuanya bisa merasakan dunia pendidikan. Banyak diantara mereka yang nggak bisa merasakan bangku sekolah. Bahkan faktanya yang gue dapat, dalam setiap satu menit ada empat anak yang putus sekolah! Hiks, tragis banget ya? . Oleh karena itu, simPATI Loop mengajak kita semua untuk membantu mereka dengan cara yang sederhana melalui event One Million Dreams Concert ini. So, apapun mimpi dan harapanmu untuk kemajuan dunia pendidikan di Indonesia, semua bebas kamu ekspresikan di www.loop.co.id/1MillionDreams. Untuk kemajuan dunia pendidikan kita, why not? Lagian kalau bukan kita, siapa lagi? Kalau bukan sekarang, kapan lagi?
Tapi Zip, buat kita-kita yang kotanya nggak disamperin konser One Million Dreams ini nasibnya gimana dong? 🙁
Nah, buat kamu yang kotanya tidak disamperin event ini atau kamunya tidak bisa datang karena satu dan lain hal, kamu nggak perlu khawatir dan langsung berkecil hati. Tanya kenapa? Selain dilaksanakan secara serentak di 10 kota besar di Indonesia tersebut, event One Million Dreams Concert ini juga bisa kita saksikan melalui video streaming di www.loop.co.id/1MillionDreams! Gimana, simPATI Loop baik banget kan? So, kamu-saya-dan kita semua tetap bisa menyaksikan konser spektakuler ini walau hanya melalui dunia maya! 😀
Untuk info lebih lanjut, silahkan saja kunjungi www.loop.co.id/1MillionDreams dan jangan lupa pantau terus di Twitter @loop_id dengan hashtag #1milliondreams. Yuk, bersama beri arti dalam satu aksi! 😉
ketinggalan info nih…
wah ketinggalan deh saya ..
Wah kelewatan nih saya
Public Speaking Semarang