Festival Anak Negeri 2010

Beberapa hari ini gue disibukan dengan kegiatan tahunan yang diadakan oleh kampus gue (Universitas Sains dan Teknologi Jayapura), yaitu Festival Anak Negeri 2010. Acaranya diadakan selama 3 hari, yakni dari tanggal 25-27 Mei 2010. Lagi-lagi, kali ini gue ditunjuk sebagai salah satu panitianya. Bukan panitia inti sih, melainkan hanya panitia jurusan. Maklum lah, gue di kampus emang tergabung dalam organisasi Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Lingkungan (sombongnya, hahahaha… gelakguling).

Nah..dalam festival tersebut, banyak banget kegiatan yang diselenggarakan, mulai dari festival band, lomba debat Bahasa Inggris (khusus SMA), lomba MC, lomba USTJ Idol (lomba menyonyo sengihnampakgigi), lomba photografi, jalan santai, maupun pameran dari tiap-tiap jurusan.

Pada festival kali ini, gue ditunjuk sebagai panitia seksi acara. Jadi, gue diwajibkan untuk stanby di stan jurusan gue dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore. Jika ada mahasiswa, pelajar maupun kalangan umum yang datang, maka gue harus mampu menjelaskan tentang apa aja yang dipamerin oleh jurusan gue, Teknik Lingkungan.

Busseeet..baru sehari doang suara gue udah mulai serak. Bayangin aja, tiap harinya hampir 50 kali gue menjelaskan tentang suatu hal yang sama kepada para pengunjung tersebut, yakni mulai dari cara pembuatan biogas dengan menggunakan kotoran sapi, hingga pemanfaatan biji jarak yang dapat digunakan sebagai bahan bakar pengganti minyak tanah. Cukup membosankan sebenernya, hehehe… sengihnampakgigi

Menjelaskan sesuatu hal kepada orang lain, apalagi terhadap pengunjung yang cukup kritis bukanlah suatu perkara yang mudah. Selain harus menjelaskannya dengan lebih terperinci, kita juga ditantang untuk sedikit lebih sabar. Permasalahannya, bukan 1 atau 2 kali pertanyaan. Yang Ia tanyakan bisa 5 sampai 10 pertanyaan sekaligus. Wuyuuuh..sangat-sangat melelahkan. adus

Btw, ni ada beberapa contoh hasil karya yang dipamerkan oleh beberapa jurusan yang ada di kampus gue, khususnya jurusan Teknik Lingkungan yang tercinta, hahahaha… gelakguling Oh..ya, maaf banget tidak semua hasil karya dari tiap jurusan bisa gue share disini. Waktu gue lebih banyak dihabiskan di stan jurusan gue sendiri, jadi akses untuk ke jurusan lain lumayan susah. Ini aja fotonya nyuri-nyuri waktu, xixixix… ihikhik

Pintu masuk ke stan jurusan gue. Dibuat dengan menggunakan botol air mineral bekas + akar pohon beringin.

Hasil daur ulang limbah rumah tangga. Keren kan?

Briket sederhana, dapat digunakan sebagai bahan bakar pengganti kayu bakar.

Kolam White Plan, yaitu kolam penjernihan air dengan dengan mediasi tumbuhan.

Jembatan yang dibuat oleh Teknik Sipil.

Maket yang dibuat oleh Teknik Arsitektur.

Oh..ya, kemarin gue sempat liat pelangi yang jaraknya cukup dekat. Tanpa ba-bi-bu, gue foto deh.

Jadi pengen lihat pelanginya lagi rindu
Comments (73)
  1. alkatro May 30, 2010, 9:43 am

    kereeen banget, baru nyadar kalau sobat kuliah di papua.. tetap semangat.. 😀

  2. Ipin's cool May 30, 2010, 9:56 am

    mantap nih festivalnya andai bisa lihat secara langsung…

  3. Ceritaeka May 31, 2010, 8:28 am

    Itu pelangi di danau apa?

    Btw tas pink daur ulangnya lucuuuuu

    ps. payah ah komennya pake moderasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *